Definisi Alat Input Komputer
Perintah yang dilakukan oleh pengguna komputer, selanjutnya akan diterjemahkan menjadi bahasa komputer melalui perangkat input tersebut, kemudian komputer akan memproses perintah tersebut.
atau perangkat keras yang digunakan untuk memasukkan data atau informasi ke dalam sistem komputer. perangkat input ini memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dengan komputer dengan cara memberikan perintah atau input data ke dalam sistem.
Perangkat input juga diperlukan untuk memasukkan teks, angka, gambar, suara, dan berbagai jenis data lainnya ke dalam sistem komputer. Beberapa contoh perangkat input pada komputer antara lain keyboard, mouse, scanner, kamera, mikrofon
1. Mouse
Mouse berfungsi untuk mengendalikan kursor pada layar komputer. Pengguna dapat mengeklik, menggerakkan kursor, dan melakukan fungsi navigasi lainnya di layar komputer melalui mouse
Keyboard adalah perangkat input pada komputer yang berfungsi untuk memasukkan data, baik berupa huruf, angka, simbol atau perintah, ke dalam sistem komputer. Keyboard biasanya memiliki tombol yang tersusun dengan layout tertentu, dimana setiap tombol pada keyboard mempunyai fungsi atau makna tersendiri.
Keyboard digunakan secara luas pada komputer, baik untuk keperluan bisnis, produktivitas, maupun untuk keperluan gaming. Sebagai perangkat input, keyboard memungkinkan pengguna untuk memberikan instruksi atau memasukkan data ke dalam sistem komputer dengan mudah dan cepat.
3.Touchscreen
Touchscreen adalah perangkat input pada komputer yang memungkinkan pengguna untuk memasukkan data atau memberikan perintah ke sistem komputer dengan menyentuh layar dengan jari atau menggunakan stylus.
Layar touchscreen biasanya dilengkapi dengan sensor atau teknologi yang memungkinkan sistem komputer untuk merespons sentuhan pengguna pada layar. Touchscreen biasanya digunakan pada perangkat mobile, seperti smartphone, tablet, atau kios interaktif, tetapi juga dapat ditemukan pada desktop komputer atau laptop yang lebih modern
4.Mikrofon
Mikrofon adalah perangkat input pada komputer yang digunakan untuk merekam suara dan mengubahnya menjadi sinyal listrik yang dapat diproses oleh komputer. Dalam penggunaan sehari-hari, mikrofon digunakan untuk merekam suara untuk keperluan penggunaan pribadi atau profesional seperti konferenStylussi suara, rekaman suara, atau video call.
Mikrofon terhubung ke komputer melalui kabel atau menggunakan teknologi nirkabel seperti Bluetooth atau WiFi. Ada berbagai jenis mikrofon yang tersedia untuk digunakan dengan komputer, termasuk mikrofon yang dirancang untuk keperluan khusus seperti rekaman musik dan video. gambar
Demikian beberapa jenis-jenis perangkat input pada komputer beserta penjelasan yang perlu diketahui bagi pengguna komputer agar dapat memaksimalkan penggunaan jenis perangkat sesuai dengan kebutuhan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar